SINGAPURA, 27 juni 2013 (ANTARA/PRNewswire) -- The Executive Centre, penyedia ruang perkantoran premium terkemuka, dengan bangga mengumumkan kerjasama dengan DP Information Group (DP Info Group), biro informasi kredit dan bisnis Singapura, dengan tujuan membantu perkembangan perusahaan-perusahaan kecil dan menengah (SMEs) dan kerjasama bisnis antar negara antara Indonesia dan Singapura.
DP Info Group, yang didirikan pada tahun 1978 dan bagian dari anggota perusahaan Experian Group, merupakan salah satu penyedia informasi kredit dan bisnis terbesar bagi lembaga keuangan, konglomerasi, dan perusahaan-perusahaan kecil dan menengah di Singapura. DP Info Group memiliki dan mengoperasikan IBR360, portal informasi yang komprehensif dan akurat yang diandalkan oleh para profesional kredit global untuk membuat keputusan mengenai informasi kredit dengan cepat.
Dengan kerjasama ini, DP Info Group bertanggung jawab untuk menyediakan klien-klien The Executive Centre Jakarta dengan berbagai layanan bisnis profesional di Singapura, seperti layanan Inkorporasi Bisnis, Sekretariat Korporasi, Perwakilan Direktur, dan Aplikasi Izin Kerja; serta terlibat pada Ruang Kantor Virtual The Executive Centre rujukan bagi perusahaan-perusahaan Indonesia yang beroperasi di Singapura. Di sisi lain, The Executive Centre bertanggung jawab untuk mempromosikan dan memasarkan Layanan Konsultasi SME dan Laporan Kredit Global IBR360 DP Info Group di Indonesia melalui berbagai jalur pemasaran.
"Di The Executive Centre, kami berkomitmen mendukung perkembangan SME lokal di pasar Asia melalui kerjasama dengan sejumlah mitra berkelas dunia. Kerjasama dengan DP Info Group tentunya akan memungkinkan para klien SME kami untuk mendapatkan akses layanan bisnis profesional mereka yang memfasilitasi operasi perusahaan di Singapura," kata Stephen Chatham, Direktur Internasional The Executive Centre. "Kami juga terus mencari cara baru dan inovatif untuk meningkatkan pengalaman yang diperoleh para klien kami dengan menciptakan nilai tambah sekaligus menyediakan berbagai peluang bisnis untuk mereka. Dengan memperluas layanan konsultasi DP Info Group SME dan manajemen kredit bagi para klien kami, maka The Executive Centre dapat memenuhi kebutuhan unik para perusahaan baru, pengusaha, dan SMEs di seluruh industri dan sektor."
Ibu Chen Yew Nah, Direktur Pelaksana DP Info Group berkata, "Kami sangat senang dapat bekerjasama dengan penyedia solusi ruang kantor premium terkemuka seperti The Executive Centre. Kemitraan ini merupakan peluang prospektif bagi kami untuk menciptakan jaringan SMEs yang lebih luas karena mereka membutuhkan mitra informasi bisnis dan kredit yang akurat dan terpercaya untuk membantu mereka membuat keputusan penting dan mengelola resiko. Dalam era globalisasi ini, data dan wawasan meningkatkan daya saing SMEs. Dengan akses ke perangkat pembuat keputusan data global seperti IBR360, kami berharap SMEs Indonesia dapat memanfaatkan keunggulan strategis ini. SMEs memiliki peran penting dalam pengembangan dan pertumbuhan ekonomi, dan kami menantikan untuk membantu perkembangan SME dan kerjasama bisnis lintas negara antara Indonesia dan Singapura."
Stephen Chatham
Direktur Internasional
The Executive Centre
T: +62 21 2993 0956
E: stephen_chatham@executivecentre.com
SUMBER The Executive Centre
Editor: PR Wire
Copyright © ANTARA 2013